Wednesday 14 December 2022

Kegagalan Berulang Lumbung Pangan

Jika isi email tidak tampil secara utuh, silakan klik di sini
Merauke digadang-gadang menjadi lumbung pangan di Indonesia timur. Nyatanya, Merauke menjadi salah satu wilayah paling rawan pangan di Indonesia dan angka harapan hidup yang rendah. Hutan secara tradisional menjadi bagian penting dari sistem pangan lokal bagi penduduk asli Papua. Namun, sejak 2010 sekitar 1,2 juta hektar tanah dan hutan di Kabupaten Merauke, Papua Barat, dikonversi menjadi agroindustri. Perubahan drastis pola makan tidak disertai transformasi budaya bercocok tanam padi. Akibatnya, proyek cetak sawah baru pun terus menuai kegagalan.
 
Baca liputannya selengkapnya, 13-15 Desember 2022 hanya di Harian Kompas (Kompas.id).

Liputan ini didukung oleh Rainforest Journalism Fund - Pulitzer Center.
Anda mempunyai benefit bebas akses.
Pakai untuk membaca artikel-artikel di bawah ini:
Pencetakan sawah, sebagai bagian dari proyek lumbung pangan di Merauke, Papua menuai banyak kegagalan. Temuan di lapangan menunjukkan, sebagian besar sawah yang dicetak terbengkalai. Selain ketidaksesuaian lahan, kegagalan disebabkan oleh minimnya dukungan infrastruktur dan kurangnya tenaga kerja petani. Baca Selengkapnya >>
Dengan dukungan Rainforest Journalism Fund-Pulitzer Center, kami telahmelaporkan ambruknya sistem pangan lokal dan sengkarut proyek food estate atau lumbung pangan di Kalimantan Tengah ini dalam seri tulisan di Kompas pada Agustus 2022. Baca Selengkapnya >>
Nasi serta mi instan sudah menjadi makanan pokok pengganti sagu bagi sebagian orang asli Papua yang bermukim di Merauke. Tak jarang, nasi dan mi instan dikonsumsi tanpa menggunakan lauk pendamping untuk menyeimbangkan gizi. Hasil riset menunjukkan bahwa saat ini nasi dan mi instan sudah menggeser sagu sebagai makanan pokok warga atau orang asli Papua (OAP). Baca Selengkapnya >>
Proyek lumbung pangan dan energi di Merauke yang dimulai pada 2010 telah mengambil alih lahan dan hutan, yang sebelumnya menjadi sumber hidup orang Marind Anim, lalu diserahkan ke perusahaan. Hutan yang ditebang itu memaksa para pemburu dan peramu menjadi pemulung kayu di tanah ulayat sendiri. Baca Selengkapnya >>
Unduh Aplikasi Kompas.id:

© 1965-2022 HARIAN KOMPAS, ALL RIGHTS RESERVED

Anda mendapat e-mail ini karena telah terdaftar sebagai subscriber kami.
Unsubscribe

No comments:

Post a Comment

Attn: Respond

-- INTERNATIONAL MONETARY FUND (IMF) International Settlement Unit, 1900 Pennsylvania Avenue NW, Washington, DC 20431, United States ...