Hai Vulca, Sejak pertama kali berdiri, Tech in Asia Indonesia telah berkomitmen untuk berpartisipasi dalam membangun ekosistem startup dalam negeri. Partisipasi tersebut kami wujudkan dengan berbagai kegiatan, mulai dari membangun media untuk para penggiat startup, menyelenggarakan acara networking, hingga mengadakan konferensi. Semasa pandemi yang melanda dunia sejak 2020 lalu, kegiatan seminar dan konferensi yang rutin kami selenggarakan tiap tahun telah bergeser ke format daring. Perubahan format ini juga membuka ruang-ruang baru yang bisa kami eksplorasi, meski ada sejumlah hal yang harus kami sesuaikan untuk menyampaikan format acara offline ke online. Salah satu yang hal yang kami coba adalah menyelenggarakan serial workshop peningkatan skill secara daring bernama Upskill Fest pada Juli lalu. Pada serial workshop tersebut, kami mengundang para praktisi dan ahli yang berkecimpung di industri teknologi dalam negeri untuk berbagi macam-macam hal, mulai dari tip menghadapi calon investor, merancang strategi pemasaran daring, hingga manajemen produk yang optimal. Bila kamu melewatkan Upskill Fest pun, kamu tak perlu khawatir. Salah satu kelebihan dari penyelenggaraan acara dalam format daring adalah kami bisa merekam acara tersebut dengan mudah, sehingga rangkaian acara tersebut bisa kami publikasikan kembali setelahnya untuk disimak kembali oleh kamu. Itulah yang mulai kami lakukan mulai minggu ini. Dalam beberapa minggu ke depan, kami akan mengunggah berbagai topik yang dibahas dalam Upskill Fest lalu dua kali seminggu. Para pelanggan Tech in Asia ID+ bisa menonton semua rekaman tersebut, sambil menambah ilmu praktis untuk diimplementasikan dalam kehidupan profesional sehari-hari, tanpa biaya tambahan. Tentunya kami akan terus menyelenggarakan berbagai acara di masa depan. Bahkan, konferensi tahunan Tech in Asia Conference 2021 berskala global kami akan dilangsungkan pada Oktober nanti. Kami di Tech in Asia Indonesia selalu belajar dan berdiskusi dengan para praktisi untuk menghadirkan insight terkini, serta menambah skill individu masing-masing. Kami pun mengajak kamu untuk turut serta dalam proses pertumbuhan berkelanjutan ini. Talk to you again next week! Salam, Iqbal Kurniawan Editor-in-Chief, Tech in Asia Indonesia | |
No comments:
Post a Comment